10.21.2010

Ubah Sepul Dulu
2010-04-01 20:27:12
4249pasang-hid-adib-1.jpgPasang sendiri bohlam HID gampang. Wong, ada buku petunjuk dan juga diperjelas skema pemasangannya. Namun bohlam HID cuma bisa diterapkan motor pengapian arus DC dan setrum head lamp langsung dari aki macam Tiger atau Thunder 125.

“Meski sama 12V 30/35W tetap saja setrum harus dari aki. Makanya kalau pasang di skubek atau bebek yang suplai setrum lampunya dari sepul pasti enggak bisa. Aki cepat tekor,” saut Ardhi Bridjal Hanafie, mekanik BMS (Boy Motor Sport).

Penyebab aki tekor lantaran setrum yang keluar tidak sebanding dengan masuknya. Itu karena sepul standar hanya mampu menyuplai sesuai jumlah lilitan pada angker sepul buat pengisian aki.4250pasang-hid-adib-2.jpg

Makanya, kalau skubek mau pasang bohlam HID, sepul wajib dimodif. “Caranya gabungkan semua lilitan sepul jadi satu. Dengan begitu suplai arus ke aki makin besar. Dan untuk menghindari overcharge, kiprok juga diganti,” wanti mekanik di Perum. Pondok Sukatani Jl. Marquisa VII, No.4, Cimanggis, Depok.

Misal pasang di Mio. Kata bapak dua anak ini tinggal gabungkan semua sepul pada angker yang jumlahnya ada 12 lilitan. Awalnya kabel kuning dari 9 lilitan sepul untuk lampu utama, dan 3 lilitan sepul ke kabel putih untuk pengisian ke aki. Kini semua dibikin 1 jalur dengan arah lilitan berlawanan tiap angker. Sehingga awal lilitan dari kabel kuning dan buntuntnya di kabel putih tanpa ada ground lagi.

“Lanjut kabel kuning dan putih tancapkan ke regulator Honda Tiger 5 kaki. Keduanya pasang di kaki paling bawah bisa bolak-balik. Trus cari kabel cokelat dari kunci kontak untuk dipasang di kaki bagian tengah. Sedang kaki kanan diisi kabel massa dan kaki kiri diarahkan ke aki," ingat Mas Boy.

Kini sepul sudah berubah. Selanjutnya, silahken bohlam HID-nya dipasang sendiri. Bisa kan.

Penulis/Foto : Kris/Adib

Tidak ada komentar:

Posting Komentar